Wakil Indonesia Gilas Habis Tim PH di USC 2022 Day 4
25 Aug · ESPORT
Wakil Indonesia Gilas Habis Tim PH di USC 2022 Day 4

UniPin Ladies Series SEA Championship (USC) 2022 telah menyelesaikan hari keempat, di mana kita bisa melihat kalau tim ladies Indonesia ternyata masih terlalu tangguh untuk perwakilan Filipina. 

RRQ Mika dan Bigetron ERA sama-sama berhasil melenggang ke babak selanjutnya. Bagaimana jalan pertarungan kedua tim tersebut? Simak rekapitulasinya di bawah ini!

Hasil USC 2022 Day 4

  • 1 Rocka Azure vs RRQ Mika 3
  • 0 Smart Omega Empress vs Bigetron ERA 3

Rocka Azure vs RRQ Mika

RRQ Mika harus rela melepaskan satu poin untuk Rocka Azure. Itu terjadi pada game kedua ketika RRQ Mika terlihat lengah setelah berhasil menang telak di game sebelumnya. 

Rocka Azure sangat dominan dengan berhasil menghancurkan semua turret milik RRQ Mika, memonopoli jungle dan lord, serta sering unggul di banyak team fight.

Belajar dari kesalahan, RRQ Mika pun bermain lebih fokus, ganas, dan no mercy di dua gim selanjutnya untuk mengunci kemenangan dengan skor 3-1.

Smart Omega Empress vs Bigetron ERA

Bigetron ERA tampaknya masih mencari lawan yang bisa mengimbangi permainannya. Sang juara bertahan ini mampu menggilas Smart Omega Empress dengan skor telak 3-0.

Selain di game 2 di mana Smart Omega mampu bertahan selama 17 menit, di dua game lainnya mereka harus kalah dalam waktu kurang dari 11 menit saja. Terlihat jika tim asal Filipina tersebut sangat kewalahan.

Setiap pergerakan dari Smart Omega seolah mampu diantisipasi dengan baik oleh pemain-pemain dari Bigetron ERA yang mampu melakukan rotasi dengan mulus.

***

Dengan hasil pertandingan ini, Bigetron ERA dan RRQ Mika akan melenggang ke babak Upper Bracket Final, sedangkan kedua tim yang dikalahkan akan turun ke Lower Bracket. Siapa yang akan lolos ke babak selanjutnya dan menjadi juara?